Siapa sih yang tidak kenal dengan produk Toyota Fortuner? Mobil pabrikan terpopuler asal Jepang yang banyak meraih penghargaan sekaligus apresiasi dari para penggunanya. Tapi, sebenarnya apa sih yang membuat Fortuner seakan bersemayam di hati masyarakat?
Kilas Balik Fortuner di Indonesia
Dalam lingkup Asia Tenggara, Toyota mengenalkan Fortuner pada publik untuk pertama kalinya pada Desember 2004 di Thailand. Di Indonesia sendiri, produk tersebut pertama kali muncul pada ajang Jakarta International Motor Show yang diselenggarakan pada tahun 2005 silam.
Berlanjut pada bulan Agustus tahun 2007, Fortuner dengan mesin diesel 2KD FTV 2.5 Liter D-4D atau Direct Four Stroke Turbo Common Rail Injection mulai dipasarkan secara luas di Indonesia. Dengan menggunakan teknologi bersistem Common Rail, mesin diesel yang digunakan pada Fortuner kala itu cukup identik dengan mesin yang ada pada Kijang Innova.
Mulanya, varian diesel hanya diluncurkan dalam bentuk manual saja, namun di tahun 2009, Toyota mulai mempertimbangkan diesel bertransmisi otomatis pada produk buatannya.
Spesifikasi Fortuner
Untuk urusan mesin, Toyota menggawani Fortuner dengan 2 GD FTV 4 Cylinder, 16 Valve DOHC dengan isi silinder mencakup 2.362 cc. Dengan tipe mesin tersebut, daya maksimum yang bisa dijangkau oleh fortuner mencapai 149,6 Ps/3.400 rpm sementara torsi maksimumnya adalah 40.8/1.200-2.800 rpm.
Fortuner diketahui memiliki dimensi panjang sekitar 4.795 mm, lebar 1.855 mm, dan tinggi 1.835 mm. Jarak poros rodanya adalah 2.745 mm dengan jarak pijak depan 1.545 mm dan jarak pijak belakang 1.550 mm.
Dari sisi sasis, Fortuner dibekali dengan transmisi 6 Speed Automatic/6 Speed Manual. Untuk suspensi depan, Toyota menggunakan Double Wishbone with Coil Spring and Stabilizer / Double Wishbone dengan Coil Spring and Stabilizer.
Menyinggung soal Coil Spring and Stabilizer, Fortuner dikemas dengan 4 Link with Coil Spring and Lateral Road sebagai suspensi belakangnya, Disc Vent sebagai rem depan dan belakang, serta pemasangan Side Airbag-Front.
Guna menunjang sistem pengaman dalam mobil, Toyota memasangi produknya dengan sejumlah fitur menarik. Sebut saja passenger airbag, safety lock, driver airbag, brake assist, Ebd, anti-lock braking system, rear seat belts, vehicle stability control system, parking sensors, day and night rear view mirror, crash sensors, front impact beams, engine check warning, dan juga side impact beams.
Kelebihan Mobil Fortuner
Dibandingkan dengan seri-seri mobil serupa lainnya, Fortuner besutan Toyota memiliki beberapa keunggulan dari beberapa sisi. Salah satunya adalah:
1. Seperti yang kita pahami, Fortuner memang didesain dengan tampilan kekar lantaran dimensi bodinya yang cukup besar pun dengan ketinggian bodi yang jauh lebih tinggi daripada jenis mobil lainnya. Lewat tampilan tersebut, mobil ini terasa lebih maskulin saat dikendarakan di berbagai acara dan situasi.
2. Sejatinya, mesin yang dipasang pada Fortuner merupakan mesin yang cukup bertenaga untuk digunakan dalam berbagai kebutuhan pengendaranya. Terlebih dengan tersedianya varian mesin diesel yang sudah mengadopsi teknologi bernama VNT Turbo.
3. Kelebihan lainnya datang dari kabin berdimensi besar yang terasa nyaman untuk ditempati. Tak hanya itu, kapasitas mumpuni juga ditunjukkan oleh bagasi yang cukup luas bila baris ketiga dalam mobil dilipat.
Dengan segala kelebihannya itu, tidak mengherankan jika kemudian banyak orang yang menggunakan Toyota Fortuner untuk berpetualang melintasi berbagai medan jalanan yang ada. Cukup menarik bukan? Tertarik untuk menjajal pengalaman eksplorasi dengan mobil satu ini?
+ There are no comments
Add yours